Rabu, 27 Mei 2015

9 Sungai Lokasi Arung Jeram Terbaik di Indonesia

Trustco Jateng  -  Lembaga Training Jawa Tengah Telp. (024) 7691 7578 / HP. 085640-750440 Solikin / HP. 085640-398242 Suratman
Arung jeram atau rafting adalah salah satu aktivitas wisata yang paling digemari di Indonesia. Tidak heran, karena kontur alam Indonesia memang terbentuk untuk memiliki sungai-sungai dengan jeram dan aliran air yang deras sehingga cocok dijadikan tempat rafting. Sungai yang menjadi lokasi uji adrenalin ini tidak hanya harus memiliki jeram yang curam, tapi juga pemandangan sekitar yang indah. Buat kamu penggemar arung jeram, berikut rekomendasi beberapa sungai terbaik untuk dijadikan lokasi arung jeram:
  • Sungai Alas di Aceh Selatan
Sungai Alas merupakan salah satu sungai dengan jeram dan pemandangan sekitar terbaik. Sungai ini memiliki arus sungai yang deras dan sungai ini memiliki belokan yang tajam. Tentu butuh stamina dan kerjasama tim yang kompak agar dapat sukses mengarungi jeram-jeram di sungai ini. Perahu terbalik? Sudah biasa. Nikmati saja!
Sungai Alas Di Aceh Selatan
Mengarungi sungai ini bisa dimulai dari Muarasitulan di Kutacane sampai ke Gelombang. Jika kamu termasuk yang sudah berpengalaman, silakan pilih rute lebih jauh, mulai dari Angusan di dekat Blangkejeran.

Tidak hanya menawarkan arus yang deras, sungai alas juga menawarkan pemandangan tepi sungai yang indah dan alami. Selama pengarungan, kamu akan disuguhi pemandangan hutan dan pedesaan yang masih trasdisional. Jika beruntung, kamu bisa menyaksikan gajah, rusa dan monyet yang sedang berada dipinggir sungai sambil minum air sungai.
  • Sungai Asahan di Sumatera Utara
Sungai Asahan sangat menantang sebagai tempat berarung jeram. Bagaimana tidak, sungai ini memiliki kecepatan arus 20 meter kubik per-detik, yang membuatnya masuk dalam grade 4- hingga 5+, yaitu level kesulitan jeram yang harus dilewati peserta. Karena jeram-jeramnya yang ekstrim, sungai ini kerap dijadikan tempat pertandingan arung jeram tingkat internasional maupun nasional.
Sungai Asahan disebut-sebut sebagai arung jeram terbaik ketiga di dunia, setelah Zambesi di Afrika dan Sungai Colorado di Amerika Serikat. Kamu akan mengarungi sungai sepanjang 22 kilometer mulai dari Desa Tangga.

  • Sungai Nimanga di Sulawesi Utara
Sulawesi Utara juga memiliki sungai dengan jeram terbaik, yaitu Sungai Nimanga yang terletak di Timbukar, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara. Sungai berarus deras ini memiliki jeram-jeram yang menantang. Ada 5 tingkatan jeram di Sungai Nimanga. Bayangkan, kamu bisa mengarungi jeram yang tingginya mencapai 4 meter! Tentu dibutuhkan nyali dan kekompakan agar bisa berhasil menaklukkan jeram tersebut.
Untuk mengarungi Sungai Nimanga, kamu butuh waktu 5 jam. Selama itu, akan ada beberapa kali istirahat di tepian sungai. Jangan lewatkan kesempatan ini untuk menikmati alam sekitar yang asri. Jika beruntung, kamu bisa bertemu dengan yaki dan tarsius, monyet endemik Sulawesi.
  • Sungai Citarik dan Citatih di Sukabumi
Kedua sungai berada di Taman Nasional Gunung Halimun. Arung jeram di Sungai Citarik begitu populer dan menjadi favorit wisatawan dari dalam dan luar Pulau Jawa. Tingkat kesulitannya-pun bervariasi, mulai dari level pemula hingga profesional. Sungai Citarik dan Citatih juga memiliki pilihan rute pengarungan yang beragam. Rute terpendek yaitu 5 km bisa ditempuh hanya dalam waktu satu jam. Ada juga rute yang menghabiskan waktu 4 jam dengan jarak 17 km.

Keunikan dan daya tarik Sungai Citarik ada pada air terjunnya. Terdapat beberapa air terjun dengan pemandangan sekitar yang indah, yang akan memanjakan mata kamu.
  • Sungai Manau di Jambi
Sungai Manau adalah lokasi arung jeram yang seru, karena medannya terjal dan berkelok. Selama pengarungan, kamu harus melewati sungai-sungai di celah sempit, juga tebing jeram yang tinggi. Sungai Manau menjadi favorit karena melintasi perbukitan dan lembah, dengan jeram yang menantang dan pemandangan elok.
  • Sungai Ayung di Bali
Sungai Ayung terkenal sebagai lokasi arung jeram di Bali. Peminatnya mulai dari wisatawan lokal hingga mancanegara. Kegiatan arung jeram di Sungai Ayung dimulai dari daerah Payangan dan berakhir di Desa Kedewatan. Panjang jalur arung jeram ini adalah 12 kilometer dengan waktu tempuh 2 jam. Sepanjang perjalanan, arus yang deras dan bebatuan sungai yang besar akan menantangmu.
Daya tarik dan keunikan yang dimiliki Sungai Ayung bukan hanya pada jeram dan pemandangan alamnya. Di beberapa lokasi, kamu bisa menikmati panorama berupa pahatan – pahatan tebing yang indah dan besar karya seniman Ubud.
  • Sungai Lamandau di Kalimantan Tengah
Selain pepohonan dan hutan yang rimbun, Kalimantan juga memiliki sungai-sungai yang besar dan panjang. Salah satu sungai yang menjadi lokasi arung jeram terbaik adalah Sungai Lamandau yang  berada di Desa  Riam Tinggi, Kecamatan Delang, Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah.

Sungai Lamandau arung jeram xSensasi berarung jeram di sungai ini sungguh berbeda. Kamu akan merasa seolah berada di dunia lain, karena pengarungan akan menembus pepohonan tinggi, hutan tropis yang lebat, dan alam liar. Sungai Lamandau ini juga memiliki jeram-jeram yang menantang, ditambah arus yang deras serta kontur sungai yang berkelok-kelok. Dijamin, pengalaman berarung jeram disini tidak akan terlupakan.
  • Sungai Sa’dan di Sulawesi Selatan
Inilah pengalaman arung jeram terpanjang yang mungkin kamu dapatkan. Sungai yang berada di Tana Toraja ini  memiliki panjang 182 kilometer dan lebar rata-rata 80 meter serta memiliki 294 anak sungai.  Perlu waktu 2 hari penuh untuk mengarunginya. Tapi tenang saja, kamu bisa menginap di tengah perjalanan mengarungi jeram yang memiliki level kesulitan 3 hingga 4 ini. Penginapan yang tersedia berupa rumah panggung yang disebut Lantang, yang dibangun di pinggir-pinggir sungai. Unik ‘kan? Oh ya, sungai Sa’dan memiliki pemandangan alam yang indah di sepanjang jalur pengarungan.

Sungai Sa’dan arung jeram xNah, itulah tadi sembilan sungai terbaik sebagai lokasi arung jeram yang bisa kamu coba satu-persatu. Selamat bertualang!
Sumber : blog.gogonesia.com
 
Untuk mendapatkan informasi produk-produk training  kami
Gg. Salak , Muntal, Gunungpati 
Kota Semarang, Jawa Tengah
Telp. (024) 7691 7578
Hubungi HP. 085640-750440 Solikin
HP. 085640-398242 Suratman


EmoticonEmoticon